SEBAGAI TEMAN SEJAWAT, BPBD SIDOARJO DAN GROBOGAN SALING TUKAR PENGALAMAN
BPBD Sidoarjo (08/12/2016)
Sebanyak 5 (lima) orang pejabat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan Provinsi Jawa Tengah lakukan silahturahmi di BPBD Kabupaten Sidoarjo. Selain untuk bersilahturami, mereka juga ingin sharing tentang penanggulangan bencana yang telah dilaksanakan di Kabupaten Sidoarjo.
“Kami ingin berbagi pengalaman dengan teman sejawat kami. Bagaimana melaksanakan UU No. 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana. Karena potensi kebencanaan di wilayah kami hampir sama dengan Sidoarjo ”, kata Kepala Pelaksana (Kalaksa) Kabupaten Grobogan, Agus Laksono, Rabu (7/12).
Sementara, Plt. Sekretaris BPBD Sidoarjo,, Manto Hutabalian dalam sambutannya mewakili Kalaksa BPBD Sidoarjo mengatakan. Kesamaan ancaman bencana antara Sidoarjo dan Grobogan bisa memberikan inspirasi dalam penanganannya.
“Alhamdulilah, kesamaan ancaman antara Sidoarjo dan Grobogan akan semakin memudahkan kita berbagi pengalaman cara penanganannya”, jelas Manto.
Namun ditegaskannya, penanggulangan bencana tidak dapat dilaksanakan dari sisi pemerintah saja, namun harus bekerjasama dengan masyarakat dan dunia usaha, sesuai dengan prinsip segitiga biru penanggulangan bencana, terangnya. (Anang/aw)