BPBD SIDOARJO GELAR  LOMBA AGUSTUSAN

SIDOARJO  (20/08/2017)

17 Agustus menjadi hari paling bersejarah bagi bangsa Indonesia, tak heran apabila tanggal sudah memperlihatkan 17 Agustus, maka semua masyarakat Indonesia, mau itu anak-anak, atau pun orang tua pasti bersuka cita menyambutnya. Mulai dari pagi melaksanakan upacara, siang mengadakan lomba-lomba, dan malamnya potong tumpeng dan doa bersama demi kemajuan bangsa Indonesia.

Salah satunya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sidoarjo mengadakan berbagai macam lomba antara lain lomba makan krupuk, pindah air dan Lomba Membuat Sambal serta Penyajiannya yang bertempat di kantor BPBD Sidoarjo, jumat (18/08).

Menurut kepala pelaksana BPBD Kabupaten Sidoarjo, Dwidjo Prawito kegiatan lomba Agustusan tidak hanya sebagai momen memperingati HUT RI Ke 72, namun ingin membentuk tim kerja yang solid.

“Ini juga menjalin kebersamaan agar lebih solid antar pegawai. Dengan cara ini bisa menjalin silaturahmi, agar seberat apapun tugas dan tantangan bisa kita hadapi bersama dengan baik,” ujar Dwidjo Prawito disela-sela lomba.

Sementara itu Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi, Yanuar Santosa menambahkan, perlombaan yang digelar juga sebagai wujud memperingati jasa pahlawan. Karena menurutnya, saat ini warga negara Indonesia hanya mengisi kemerdekaan dengan pembangunan. Sedangkan para pahlawan terdahulu harus berjuang susah payah memproklamirkan kemerdekaan.

“Dengan adanya lomba ini, kita mengarahkan kekompakkan pada pegawai agar visi misi tercapai,” jelasnya.