Kecamatan Sidoarjo dan Kecamatan Candi terdampak angin kencang, beebrapa rumah rusak dan pohon tumbang

BPBD Sidoarjo - Hujan Intensitas ringan hingga lebat disertai angin kencang pada hari Senin, 15 Januari 2024 sekitar pukul 15.00 WIB di Wilayah Kabupaten Sidoarjo telah menyebabkan beberapa rumah rusak dan pohon tumbang di Kecamatan Sidoarjo dan Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Peringatan Dini dari BMKG Juanda yang Berlaku 15 Januari 2024 pukul 14.35 WIB s/d pukul 16.30 WIB, yang berpotensi hujan sedang s/d lebat disertai petir / kilat dan angin kencang terjadi di wilayah Jawa Timur. BPBD Sidoarjo meneruskan informasi Peringatan Dini potensi hujan ringan s/d lebat disertai petir / kilat tersebut ke media sosial, aparatur desa dan masyarakat agar tetap waspada.

Berdasarkan data sementara yang di terima oleh Pusdalops-PB BPBD Kabupaten Sidoarjo, kerusakan sementara akibat angin kencang di 4 Kecamatan tersebut pada Senin, 15 Januari 2024 Pukul 22.00 WIB yaitu

Kecamatan Sidoarjo
Desa Blurukidul
* RT 03 RW 06 = 7 rumah dan 2 tempat usaha rusak ringan
Kelurahan Bulusidokare
* RT 08 RW 02 = 1 rumah rusak ringan 
* RT 09 RW 02 = 1 rumah dan 1 tempat usaha rusak ringan
Kelurahan Gebang
* RT 24 RW 06 = 1 rumah rusak ringan
* RT 08 RW 02 = 1 rumah rumah rusak sedang dan 1 tempat usaha rusak ringan
* RT 06 RW 01 = 1 rumah rusak ringan dan 1 rumah rusak sedang
* RT 05 RW 01 = 1 rumah rusak ringan dan 1 tempat usaha rusak sedang

Kecamatan Candi
Desa Sugihwaras
* RT 15 RW 04 = 1 rumah rusak ringan

TOTAL :
- 13 RUMAH DAN 4 TEMPAT USAHA RUSAK RINGAN
- 2 RUMAH DAN 1 TEMPAT USAHA RUSAK SEDANG

Pohon Tumbang
* 2 Pohon di Kelurahan Bulusidokare, Kecamatan Sidoarjo.
* 1 Pohon di Perum Citra Loka Residen RT 19 RW 04, Desa Rangkah Kidul, Kecamatan Sidoarjo.
* 1 Pohon di Perumahan Citra Fajar Golf RT 03 RW 07, Kelurahan Gebang, Kecamatan Sidoarjo.
* 1 Pohon di Perum Mutiara Citra Graha RT 18 RW 08, Desa Bligo, Kecamatan Candi.

Upaya yang Dilakukan yaitu BPBD Sidoarjo berkoordinasi dengan Pemerintah Desa, Kecamatan, Polsek, Koramil, DLHK, PMI, Call Center 112, Relawan, dan Warga Sekitar. BPBD Sidoarjo Melakukan Pemotongan Pohon di Kelurahan Bulusidokare, Kelurahan Gebang, Desa Rangkah Kidul, Kecamatan Sidoarjo dan Desa Bligo, Kecamatan Candi. BPBD Sidoarjo memberikan Bantuan sebanyak 12 buah Terpal, 7 buah Selimut, dan 6 Set Alat kebersihan di Desa Bluru Kidul, Desa Sugihwaras, Kelurahan Bulusidokare, dan Kelurahan Gebang, Kecamatan Sidoarjo.(15/01/2024)